Resep Ikan Gurame Bakar Kiriman dari Mama Hula

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Ikan Gurame Bakar Kiriman dari Mama Hula
  • Resep Ikan Gurame Bakar oleh Mama Hula

    Dibawah ini adalah resep Ikan Gurame Bakar. Resep Ikan Gurame Bakar yang dibuat oleh Mama Hula bisa menjadi 8 porsi.



    resep masakan Ikan Gurame Bakar


    Resep Ikan Gurame Bakar


    Porsi: 8 porsi

    Bahan-bahan

    1. 2 ekor ikan gurame (me yg hidup trus dibelah melebar)
    2. 2 jeruk nipis
    3. secukupnya garam
    4. Haluskan:
    5. 7 siung bawang merah
    6. 5 siung bawang putih
    7. 2 butir kemiri sangrai
    8. 5 cabe merah keriting
    9. 3 sdm minyak goreng
    10. 1 ruas jahe
    11. 1 ruas kunyit
    12. 1/2 sdt merica
    13. Ditambahkan saat menumis:
    14. 1 sdm air asam jawa/cuka putih
    15. 1 sdm kaldu bubuk
    16. 5 sdm kecap manis
    17. 1/4 sdt gula pasir
    18. secukupnya garam
    19. Untuk olesan:
    20. Kecap manis

    Langkah

    1. Bersihkan ikan, lumuri dengan perasan jeruk nipis dan garam. Sisihkan.

    2. Sementara itu haluskan bumbu-bumbu. Saya menggunakan blender jadi saya tambahkan 3 sdm minyak goreng agar mudah tergiling.

    3. Tumis bumbu halus dan tambahkan: air asam jawa, kaldu bubuk, kecap manis, gula pasir dan garam.

    4. Lumuri kedua sisi ikan dengan bumbu yang sudah ditumis. Diamkan minimal 30 menit. Saya simpan di kulkas saat marinasi.

    5. Siapkan panggangan dan panggang ikan sampai matang.

    6. Tips: - Saya memanggang dengan batu bakar (batu panggang). Batu bakar tidak ada lapisan teflonnya. Agar tidak lengket, tipsnya: alasi dengan daun pisang saat memanggang. Aroma daun pisang juga menambah aroma lezat masakan dan memudahkan ikan saat dibalik.

    7. Tips lagi: - Bila sudah tampak setengah matang di satu sisi, tarik daun pisang yg jadi alas ikan ke dalam loyang alumunium pipih. Tutupi ikan dengan selembar daun pisang baru dan tutupi lagi dengan pan teflon bulat kemudian balikkan ikan. Kemudian tarik daun pisang yg paling bawah ke atas panggangan. Dijamin ikan utuh ga hancur. Hasilnya sempurna seperti ikan bakar di restaurant.

    8. Tips agar tidak mudah gosong dan pahit: - setelah dibalik sekali, oleskan ikan dengan kecap manis secukupnya. Kemudian bergantian sisi yg satunya. Panggang lagi sebentar saja dan angkat.

    9. Jadi deh. Tadaaaa... Endeuus...




    Itulah tadi Resep Ikan Gurame Bakar, Harapan kami anda menyukainya.Untuk mencari berbagai resep makanan dan minuman lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. Kami memiliki lebih dari satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.


    Untuk mencetak Resep Ikan Gurame Bakar diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Ikan Gurame Bakar Kiriman dari Mama Hula diatas pada kategori resep berikut ini
     

    Anda sedang membaca Resep Ikan Gurame Bakar Kiriman dari Mama Hula dengan alamat Url: https://nahzila.blogspot.com/2015/12/resep-ikan-gurame-bakar-kiriman-dari.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.