Resep Tahu Kukus Goreng, Mudah & Murah Karya prajna paramita

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Tahu Kukus Goreng, Mudah & Murah Karya prajna paramita
  • Resep Tahu Kukus Goreng, Mudah & Murah oleh prajna paramita

    Dibawah ini adalah resep Tahu Kukus Goreng, Mudah & Murah. Resep Tahu Kukus Goreng, Mudah & Murah yang dibuat oleh prajna paramita bisa jadi .



    bahan dan cara membuat Tahu Kukus Goreng, Mudah & Murah


    Resep Tahu Kukus Goreng, Mudah & Murah


    Porsi:

    Bahan-bahan

    1. 10 Buah Tahu Putih ukuran sedang
    2. 2 Batang Wortel ukuran besar (boleh dikurangi)
    3. 2 Batang Daun Bawang + seledri
    4. 1 Buah Cabai Merah (boleh ganti merica bubuk)
    5. Secukupnya Garam
    6. Masako Rasa Ayam (boleh di skip/beda merk)
    7. Secukupnya Terigu
    8. 1 Butir Telur Ayam
    9. 2 Siung Bawang Putih

    Langkah

    1. Persiapkan semua bahan. Saya memang menggunakan wortel yang banyak, sekalian ngabisin persediaan hehe. Boleh kok dikurangi. Untuk wortel boleh dipotong dadu, kalau saya diserut pakai parutan keju. Daun bawang+seledri diiris halus.

    2. Ulek Cabai (boleh ganti dengan merica), bawang putih & garam hingga lembut. Masukkan tahu putih yang telah dicuci bersih, ulek bersama bumbu tadi. Lakukan hingga tahu habis.

    3. Masukkan wortel serut dan irisan daun bawang+seledri ke tahu yang telah diulek lembut.

    4. Tambahkan 1sdt Terigu ke dalam adonan tersebut. Untuk memperkuat rasa, saya menambahkan Masako rasa Ayam. Cicipi, koreksi rasa.

    5. Setelah dirasa pas, tambahkan kurang lebih 1sdm Putih Telur. Putih telur & terigu ini gunanya untuk "mengelem" tahu & sayuran. Supaya nantinya ketika dikukus jadi padat menyatu & setelah digoreng matang tidak rontok saat digigit. Sesuaikan takaran terigu & putih telur dengan jumlah tahu yang digunakan. Kebanyakan putih telur malah akan membuat tahu "basah"

    6. Mulai panaskan kukusan. Adonan tahu bisa dipindah ke loyang sesuai yang diinginkan. Saya pribadi menggunakan cetakan kue mangkok. Isi satu2 sambil agak ditekan permukaannya.....

    7. Kukus tahu selama 20menit. Tutup kukusan saya balut dengan lap bersih.

    8. Setelah matang, keluarkan dari kukusan. Biarkan benar2 dingin dahulu baru dilepas dari cetakan. Saya sering membuat di malam hari. Setelah suhunya dingin, saya masukkan ke kulkas dan baru digoreng keesokan harinya. Posisi saat masuk kulkas belum dilepas dari cetakan ya. Nah waktu mau menggoreng, baru lepaskan dari cetakan. Masukkan tusuk gigi ke pinggir cetakan, sambil miring/dibalik. Masuknya udara &dorongan tusuk gigi (lembut saja) membuat tahu mudah dilepas.




    Demikianlah Resep Tahu Kukus Goreng, Mudah & Murah, Mudah-mudahan berguna untuk pembaca sekalian.Untuk mendapatkan resep yang yang lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. terdapat lebih dari satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.


    Untuk mencetak Resep Tahu Kukus Goreng, Mudah & Murah diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Tahu Kukus Goreng, Mudah & Murah Karya prajna paramita diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Tahu Kukus Goreng, Mudah & Murah Karya prajna paramita dengan alamat Url: https://nahzila.blogspot.com/2017/08/resep-tahu-kukus-goreng-mudah-murah.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.