Resep Cilok sosis pedas oleh Nova Woro
Berikut ini adalah resep memasak Cilok sosis pedas. Resep Cilok sosis pedas yang dibuat oleh Nova Woro dapat disajikan 4-5 porsi.
Resep Cilok sosis pedas
Porsi: 4-5 porsi
Bahan-bahan
- 9 sdm tepung tapioka/sagu
- 7 sdm tepung terigu
- 5 siung bawang putih (tumbuk halus)
- 1 sdt garam / sesuai selera
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt ketumbar bubuk
- 1 bungkus penyedap rasa (sy pakai royco rasa sapi)
- air panas
- 3 daun bawang iris tipis
- bahan isi
- 3 cabe rawit
- 2 bawang putih
- 2 bawang merah
- 2 sosis atau bakso iris kecil2
- minyak goreng
Langkah
-
Buat isi sosis pedas: ulek cabe, bawang putih, bawang merah, garam secukupnya sampai halus. Kemudian tumis bumbu sampai harum dan masukan sosis atau bakso aduk2 sampai sosis agak mengembang sedikit lalu angkat
-
Buat adonan cilok: masukanke dalam wadah tepung sagu, tepung terigu, bawang putih halus, lada, ketumbar, penyedap rasa, dan air panas dikit demi sedikit
-
Kemudian diaduk sampai adonan kalis dan bisa dibentuk
-
Kemudian bentuk adonan bulat2 dan tambahkan isi sosis pedas di dalamnya
-
Setelah itu masak air sampai mendidih, dan kemudian masukan adonan cilok yg sudah di bulatkan. Tunggu sampai mengapung ke permukaan air. Diamkan 2 menit lalu angkat
-
Cilok sosis pedas siap disajikan boleh dengan sambel pecel atau hanya saos dan kecap manis
-
Selamat mencoba ??
Demikianlah tadi Resep Cilok sosis pedas, Harapan kami berguna untuk pembaca sekalian.Untuk mendapatkan berbagai resep makanan dan minuman lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. Kami memiliki sekitar satu juta resep yang pastinya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Cilok sosis pedas diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Cilok sosis pedas By Nova Woro diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Cilok sosis pedas By Nova Woro dengan alamat Url: https://nahzila.blogspot.com/2017/11/resep-cilok-sosis-pedas-by-nova-woro.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.