Resep Mie goreng ala padang oleh Dila Kasuma
Inilah cara membuat Mie goreng ala padang. Resep Mie goreng ala padang yang dibuat oleh Dila Kasuma bisa disajikan 4 porsi.
Resep Mie goreng ala padang
Porsi: 4 porsi
Bahan-bahan
- 2 gulung mie kuning kering. bisa diganti dg mie telor
- 4 lembar kol iris- iris
- 4 siung bawang merah iris
- 3 siung bawang putih iris
- 1 batang daun bawang iris
- 1 batang seledri iris
- 2 sdm cabe giling (jika tdk suka pedas boleh dikurangi)
- garam
- jika suka royco sapi
- secukupnya minyak untuk menumis
Langkah
-
Rebus mie sampai empuk. Sisihkan. Begini penampakan mie kuning yg saya pakai
-
Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, masukkan cabe giling, masak sampai matang. Masukkan daun bawang iris. Aduk2 sebentar masukkan kol yg sudah diiris. Aduk2 sampai kol layu. Masukkan garam dan royco.
-
Masukkan mie yang sudah direbus tadi. Aduk sampai rata. Cicipi rasa. Jika masih kurang gurih bisa ditambah garam. Jika suka manis bisa ditambahkan kecap. Tapi disini saya tidak pakai kecap.
-
Setelah rasa oke. Tabur seledri iris. Aduk2 sampai rata. Kemudian siap disajikan..
Itulah Resep Mie goreng ala padang, Mudah-mudahan bermanfaat untuk anda.Untuk menemukan berbagai resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. Kami memiliki sekitar satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.
Untuk mencetak Resep Mie goreng ala padang diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Mie goreng ala padang Dari Dila Kasuma diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Mie goreng ala padang Dari Dila Kasuma dengan alamat Url: https://nahzila.blogspot.com/2018/03/resep-mie-goreng-ala-padang-dari-dila.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.