Resep Onde Ketawa Keju oleh Noer Indah Kumaladewi
Dibawah ini adalah cara memasak Onde Ketawa Keju. Resep Onde Ketawa Keju yang dibuat oleh Noer Indah Kumaladewi dapat disajikan .
Resep Onde Ketawa Keju
Porsi:
Bahan-bahan
- 90 ml air
- 175 gr gula pasir
- 300 gr tepung terigu protein sedang (segitiga biru)
- 1/2 sdt baking powder
- 1/4 sdt soda kue
- 1 butir telur
- 2 sdm minyak goreng
- 1 sdt vanili
- 100 gr keju cheddar (parut)
- 100 gr wijen
Langkah
-
Larutkan gula pasir dengan air, sampai gula mencair sempurna.
-
Campur tepung terigu, baking powder dan soda kue dengan cara diayak.
-
Kocok telur dgn minyak dan vanili, asal tercampur rata saja. Tuang larutan gula sedikit demi sedikit sambil terus di aduk. Masukkan keju parut, aduk rata.
-
Masukkan campuran tepung terigu, aduk rata dengan spatula.
-
Bentuk adonan bulat-bulat dgn menggunakan tangan. Celup ke air matang sebentar lalu gulingkan ke biji wijen sampai terbalut rata. Lakukan sampai adonan habis.
-
Goreng dalam minyak panas yg banyak dgn api keciiil aja, agar si onde mau ketawa alias merekah. Ingat yaa, pake api ketjiiill aja..hehe
Disini bagian yg paling seru menurut saya, saat si onde mulai terapung dan lama-lama merekah dgn sendirinya, aduhaiii senangnyaaaa..berhasiill..
Itulah Resep Onde Ketawa Keju, Mudah-mudahan bermanfaat untuk anda.Untuk menemukan resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. terdapat hampir satu juta resep yang pastinya dapat membantu menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Onde Ketawa Keju diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Onde Ketawa Keju Oleh Noer Indah Kumaladewi diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Onde Ketawa Keju Oleh Noer Indah Kumaladewi dengan alamat Url: https://nahzila.blogspot.com/2018/03/resep-onde-ketawa-keju-oleh-noer-indah.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.