Resep Pizza teflon sederhana oleh oktaitureni
Berikut ini adalah resep cara membuat Pizza teflon sederhana. Resep Pizza teflon sederhana yang dibuat oleh oktaitureni cukup untuk 12porsi.
Resep Pizza teflon sederhana
Porsi: 12porsi
Bahan-bahan
- 1/4 kg tepung terigu segitiga biru
- 2 sdm ferminpan (ragi instan)
- 2 sdt gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 1 butir telur ayam
- 1 sdt baking powder
- 2 sdm minyak goreng
- 1/2 sdm mentega
- Toping
- 3 buah sosis sapi
- Bawang bombay
- Jagung manis pipil
- Keju chedar / mozarela
- Saus bollognise
Cara Membuat
-
Siapkan mangkuk masukan ferminpan dan gula aduk dengan air hangat diamkan hingga berbuih
-
Sementara menunggu ferminpan,masukan telur, baking powder,garam,minyak goreng,terigu,air uleni hingga benar2 kalis
-
Setelah diuleni tunggu kurang lebih 1jam tutup adonan dg serbet basah
-
Sambil menunggu adonan mengembang siapkan toping jagung sosis bombay tumis sebentar
-
Setelah 1jam bagi adonan menjadi 3bagian.bulatkan dan cetak diatas teflon (sebelumnya teflon olesi mentega)
-
Setelah dicetak diteflon tusuk2 dg garpu,olesi dg saus bollognise, sosis, bombay, jagung, dan keju..
-
Masak dg api kecil kurang lebih 15 menit..dqn tutup teflon agar kejunya meleleh
-
Angkat dan sajikan
Demikianlah Resep Pizza teflon sederhana, Semoga saja bermanfaat untuk anda.Untuk menemukan berbagai resep makanan dan minuman lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. Kami memiliki lebih dari satu juta resep yang pastinya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Pizza teflon sederhana diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Pizza teflon sederhana - oktaitureni diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Pizza teflon sederhana - oktaitureni dengan alamat Url: https://nahzila.blogspot.com/2018/05/resep-pizza-teflon-sederhana-oktaitureni.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.