Resep Putri Salju Matcha - Vici Lucianti (MbuCie)

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Putri Salju Matcha - Vici Lucianti (MbuCie)
  • Resep Putri Salju Matcha oleh Vici Lucianti (MbuCie)

    Dibawah ini adalah resep Putri Salju Matcha. Resep Putri Salju Matcha yang dibuat oleh Vici Lucianti (MbuCie) dapat disajikan 10 porsi.



    cara membuat Putri Salju Matcha


    Resep Putri Salju Matcha


    Porsi: 10 porsi

    Bahan-bahan

    1. Bahan kue:
    2. 300 gram Tepung terigu protein rendah/sedang
    3. 125 gram Margarin
    4. 75 gram Butter
    5. 85 gram Gula halus
    6. 50 gram Tepung maizena
    7. 50 gram Kacang tanah kupas, sangrai, dan hancurkan (Boleh diganti Almond, Kenari, atau Mete untuk rasa yang lebih premium)
    8. 30 gram Susu bubuk fullcream
    9. 3 sachet Greentea Latte (@24 gram)
    10. 1 butir Telur
    11. 1 butir Kuning telur
    12. 1 bungkus Vanili bubuk
    13. 1/2 sdt Emulplex
    14. Bahan tepung salju:
    15. 150 gram Tepung gula putih
    16. 60 gram Susu bubuk full cream

    Langkah

    1. Aduk butter dan margarin hingga menyatu, masukkan telur dan kuning telur, lalu vanili, aduk kembali hingga rata.

    2. Ayak tepung maizena, susu bubuk, greentea latte, dan gula halus dalam satu wadah. Masukkan ke dalam adukan margarin, kemudian tambahkan kacang tanah sangrai dan emulplex, lalu ratakan kembali.

    3. Masukkan terigu sedikit demi sedikit hingga adonan kalis. Pipihkan adonan dengan rolling pin dengan ketebalan ±1cm. Cetak dengan bentuk sesuai selera. Susun dalam loyang yang telah diolesi margarin tipis-tipis lalu panggang dalam oven dengan suhu panas 180°c selama 30 menit atau hingga matang.

    4. Sambil menunggu kue matang, ayak gula halus bersama susu bubuk ke dalam wadah. Setelah matang, selagi masih panas gulingkan kue ke dalam campuran gula salju, lalu susun dalam toples.




    Itulah tadi Resep Putri Salju Matcha, Mudah-mudahan bermanfaat untuk pembaca sekalian.Untuk mendapatkan berbagai resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. terdapat sekitar satu juta resep yang tentunya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.


    Untuk mencetak Resep Putri Salju Matcha diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Putri Salju Matcha - Vici Lucianti (MbuCie) diatas pada kategori resep berikut ini
     

    Anda sedang membaca Resep Putri Salju Matcha - Vici Lucianti (MbuCie) dengan alamat Url: https://nahzila.blogspot.com/2018/07/resep-putri-salju-matcha-vici-lucianti.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.