Resep Red bean paste (Anko) oleh Amanda Putri
Inilah resep memasak Red bean paste (Anko). Resep Red bean paste (Anko) yang ditulis Amanda Putri bisa disajikan 600 gram.
Resep Red bean paste (Anko)
Porsi: 600 gram
Bahan-bahan
- 200 gram kacang azuki
- 200 gram gula pasir
- Air
- Sejumput garam
Langkah
Buka bungkus kacang. Rendam dalam air selama 8 jam atau lebih.
Setelah direndam, buang airnya. Cuci kacang di bawah air mengalir.
Siapkan panci ukuran besar karena kacang yang sudah direndam akan memiliki ukuran 2x lipat lebih besar dari sebelumnya. Masukkan kacang dan air. Di tahap ini, air harus setinggi 5 cm di atas kacang. Masak dengan api besar.
Saat air mendidih, matikan api. Tutup panci dengan penutup dan diamkan selama 5 menit.
Saring kacang dengan penyaring dan buang airnya. Masukkan kembali kacang ke panci dan tambahkan air sampai kacang terendam seluruhnya. Masak dengan api besar.
Setelah mendidih dengan api panas, sekarang kecilkan api sambil kacang diaduk perlahan dengan spatula kayu.
Sesekali tekan kacang dengan spatula kayu. Karena air perlahan-lahan akan menguap, pastikan untuk selalu menambahkan air hingga kacang terendam. Perlu diingat bahwa jika air terlalu banyak kacang akan hancur. Masak selama 1 jam.
Untuk memeriksa kematangan kacang, ambil satu butir kacang dan pencet dengan jari. Jika mudah dipencet, kacang sudah matang.
Masukkan gula perlahan sambil terus di aduk. Kembali besarkan api dan aduk terus hingga kacang berubah menjadi kental dan berbentuk pasta.
Matikan api saat pasta kacang mencapai tekstur yang diinginkan. Setelah agak dingin, masukkan garam dan aduk. Apabila sudah benar-benar dingin, pasta akan lebih kental dan padat.
Itulah tadi Resep Red bean paste (Anko), Semoga saja berguna untuk pembaca sekalian.Untuk menemukan berbagai resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. anda bisa menemukan sekitar satu juta resep yang pastinya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Red bean paste (Anko) diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Red bean paste (Anko) Kiriman dari Amanda Putri diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Red bean paste (Anko) Kiriman dari Amanda Putri dengan alamat Url: https://nahzila.blogspot.com/2018/09/resep-red-bean-paste-anko-kiriman-dari.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.