Resep Sambel Goreng Krecek Special with a cup of heart Kiriman dari Ester Oktaviana

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Sambel Goreng Krecek Special with a cup of heart Kiriman dari Ester Oktaviana
  • Resep Sambel Goreng Krecek Special with a cup of heart oleh Ester Oktaviana

    Berikut ini resep masakan Sambel Goreng Krecek Special with a cup of heart. Resep Sambel Goreng Krecek Special with a cup of heart yang dishare oleh Ester Oktaviana dapat disajikan 6-8 orang.



    resep Sambel Goreng Krecek Special with a cup of heart


    Resep Sambel Goreng Krecek Special with a cup of heart


    Porsi: 6-8 orang

    Bahan-bahan

    1. 750 gram Kentang
    2. 250 gram Krecek (kalau kreceknya besar, bisa potong jadi 2)
    3. 500 gram ati ampela ayam (bisa diganti dengan telur puyuh rebus)
    4. 250 gram buncis segar
    5. 1 ons cabai rawit
    6. 1 ons cabai merah
    7. 8 siung bawang putih
    8. 10 siung bawang merah
    9. 130 ml santan kental
    10. 4 butir kemiri
    11. 1 ruas jahe
    12. 3 lembar daun jeruk
    13. 5 lembar daun salam
    14. 1 ruas laos
    15. 50 gram gula merah/gula jawa
    16. secukupnya Garam dan gula
    17. "Senyum, semangat dan Kasih" (penyedap rasa yg sehat dan harus;)

    Cara Membuat

    1. Kupas kentang, cuci bersih lalu potong dadu. Potong kecil sebesar dadu, okay?

    2. Cuci bersih ati ampela lalu rebus terlebih dahulu. Tambahkan garam saat merebusnya. Setelah kira2 direbus selama 15 menit dg api sedang, angkat dan tiriskan.

    3. Potong ati ampela seukuran dengan kentang atau bisa sedikit lebih kecil. Setelah itu, goreng ati ampela sampai layu dan jangan terlalu kering.

    4. Kita ke buncis. Bersihkan buncis lalu cuci bersih. Potong buncis seukuran kepala ruas jari. Mm.. Pokoknya kayak buncis buat bikin sop, tp agak kecil dikit, hehehe

    5. Sekarang, kita buat bumbunya. Haluskan semua cabainya, bawang putih, bawang merah, jahe, dan kemiri. Sampai halus ya.. Dan, jangan pakai blender ya?? rasanya lebih sedap kalau diulek pakai tangan. Lalu, memarkan daun jeruk, dan laos setelah bumbu dihaluskan.

    6. Waktunya memasaaaakk??

    7. Panaskan wajan dan tuang minyak secukupnya. Lalu masukkan semua bumbu nya tadi.

    8. Tumis bumbu dengan api sedang sampai harum, jangan sampai gosong ya?? setelah itu, beri sedikit air terlebih dahulu. Masukkan santan kental dan aduk perlahan hingga merata. Pastikan santan tercampur rata. Tambahkan air sehingga tidak terlalu kental. Kira kira 2 gelas ya..

    9. Tambahkan garam, gula dan masukkan daun salamnya. Rasanya, harus pedas, manis, dan gurih. Selamat seasoning???? (sebenarnya tidak harus begitu, tp memang menurutku enaknya spt itu. Kalau kalian mau buat sesuai selera kalian pun tak apa, silakan....????

    10. Setelah rasa bumbunya didapat sudah pas... Masukkan buncis terlebih dahulu. Setelah buncis setengah matang, masukkan krecek nya. Aduk hingga tercampur rata

    11. Masukkan ati ampela atau telur puyuh yang telah direbus dan aduk hingga tercampur rata.




    Demikianlah Resep Sambel Goreng Krecek Special with a cup of heart, Semoga dapat bermanfaat bagi anda.Untuk menemukan resep yang yang lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. koleksi kami sekitar satu juta resep yang tentunya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.


    Untuk mencetak Resep Sambel Goreng Krecek Special with a cup of heart diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Sambel Goreng Krecek Special with a cup of heart Kiriman dari Ester Oktaviana diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Sambel Goreng Krecek Special with a cup of heart Kiriman dari Ester Oktaviana dengan alamat Url: https://nahzila.blogspot.com/2018/11/resep-sambel-goreng-krecek-special-with.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.