Resep Unbaked Klappertaart (tanpa oven)

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Unbaked Klappertaart (tanpa oven)
  • Resep Unbaked Klappertaart (tanpa oven) oleh nikenazka

    Berikut ini adalah resep Unbaked Klappertaart (tanpa oven). Resep Unbaked Klappertaart (tanpa oven) yang ditulis nikenazka bisa menjadi 35 porsi.



    resep lengkap untuk Unbaked Klappertaart (tanpa oven)


    Resep Unbaked Klappertaart (tanpa oven)


    Porsi: 35 porsi

    Bahan-bahan

    1. 100 gr tepung terigu
    2. 1 liter susu cair
    3. 1 kaleng susu kental manis
    4. 100 gr gula pasir
    5. 6 butir kuning telur
    6. 100 gr mentega
    7. 100 gr margarin
    8. 1/2 sdt vanili
    9. 3 butir kelapa muda ukuran sedang (pilih yang berdaging ya)
    10. secukupnya cinnamon bubuk
    11. kenari, chocochips, rainbow chips, selai untuk topping

    Cara Membuat

    1. Potong kotak kecil daging kelapa muda, rebus sekitar 5 menit dengan air kelapanya. Bila tidak direbus lebih dulu, klappertaart akan cepat basi.
    2. Kocok kuning telur hingga berbusa. Tips dari resep asli, bila mengocoknya setengah hati, adonan akan amis, jadi saya menggunakan mixer, kuning telur dikocok hingga berwarna putih.
    3. Tepung terigu dicairkan. Masukkan ke dalam mangkok besar dengan cara disaring, supaya tidak ada gumpalan dalam adonan. Cairkan dengan air secukupnya, yang penting tepung bisa melewati saringan
    4. Masukkan susu cair dan susu kental manis
    5. Masukkan kuning telur yang sudah dikocok
    6. Masukkan mentega, margarin dan gula
    7. Aduk semua bahan, lalu mulai memasaknya sambil diaduk pelan dengan api kecil saja. Tips : mengaduknya satu arah saja dengan tempo yang konsisten
    8. Ketika adonan sudah mulai mengental masukkan vanili dan potongan kelapa muda
    9. Terus aduk sampai matang, hingga adonan meletup-letup kecil. Kemudian matikan api. Tips : setelah api dimatikan sebaiknya adonan tetap diaduk sampai uap panasnya habis. Jangan masukkan ke dalam wadah dalam kondisi panas, akan membuat aroma kurang sedap
    10. Adonan saya bagi dua, yang separo saya beri cinnamon bubuk, karena suka sekali aromanya ?? Masukkan ke dalam cup. Simpan 1 jam di dalam kulkas. Klappertaart siap diberi macam-macam topping. Favorit saya cinnamon, kismis dan kenari
    11. Topping favoritnya azka ????????



    Demikianlah Resep Unbaked Klappertaart (tanpa oven), Semoga anda menyukainya.Untuk mendapatkan resep yang yang lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. terdapat lebih dari satu juta resep masakan yang tentunya dapat membantu menemukan resep favoritmu.


    Untuk mencetak Resep Unbaked Klappertaart (tanpa oven) diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Unbaked Klappertaart (tanpa oven) diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Unbaked Klappertaart (tanpa oven) dengan alamat Url: https://nahzila.blogspot.com/2018/11/resep-unbaked-klappertaart-tanpa-oven.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.