Resep Martabak Tahu Kulit Pangsit oleh Dwinie Karessa
Berikut ini cara membuat Martabak Tahu Kulit Pangsit. Resep Martabak Tahu Kulit Pangsit yang dishare oleh Dwinie Karessa bisajadi 25 Buah.
Resep Martabak Tahu Kulit Pangsit
Porsi: 25 Buah
Bahan-bahan
- sebungkus Kulit Pangsit (harga 5ribu isi 25 lembar)
- 2 butir Telur ayam
- Seikat daun bawang seledri
- 2 buah Tahu putih
- 2 siung Bawang putih
- 10 Buah CABAI RAWIT (kecil kecil)
- 2 sdm Lada
- 1 sdt Garam
- 1 sdt Ketumbar bubuk
- 1 sdt Penyedap rasa
Cara Membuat
- Iris cabai rawit dan daun bawang seledri. Haluskan bawang putih. Lalu campur bahan diatas ke dalam tahu yang sudah dihancurkkan, masukkan 2 butir telur, lada, garam, ketumbar, dan penyedap rasa. Aduk rata.
- Siapkan selembar kulit pangsit, masukkan satu sendok adonan lalu lipat membentuk kotak.
- Siapkan wajan anti lengket dengan banyak minyak. Goreng dengan api kecil agar kulit pangsit tidak gosong. Jika kulit pangsit sudah kecoklatan, balik agar adonan tahu di atasnya juga matang. InsyaAllah pas dibalik adonannya gak kabur kemana mana hehehe
- Angkat dan sajikan dengan saus sambal.
Itulah Resep Martabak Tahu Kulit Pangsit, Harapan kami bermanfaat untuk anda.Untuk mendapatkan resep masakan lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. anda bisa menemukan hampir satu juta resep masakan yang pastinya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.
Untuk mencetak Resep Martabak Tahu Kulit Pangsit diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Martabak Tahu Kulit Pangsit diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Martabak Tahu Kulit Pangsit dengan alamat Url: https://nahzila.blogspot.com/2019/01/resep-martabak-tahu-kulit-pangsit.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.