Resep Tumis Ayam Jamur oleh intan
Inilah cara memasak Tumis Ayam Jamur. Resep Tumis Ayam Jamur yang dibuat oleh intan cukup untuk 4 porsi.
Resep Tumis Ayam Jamur
Porsi: 4 porsi
Bahan-bahan
- 2 sdm minyak sayur
- 3 siung bawang putih, memarkan, cincang.
- 1/2 cm jahe, cincang.
- 1 batang serai, ambil bagian putihnya, geprek, iris halus.
- 1/2 cm kencur, memarkan, cincang.
- 1 sdm gula pasir
- 2 batang daun bawang, potong 1 cm.
- 200 gram dada ayam tanpa kulit, potong dadu 2 cm.
- 150 gram jamur merang segar, potong melintang.
- 75 ml air
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm saos cabe botolan
- 1 sdm soy sauce mushroom pearl&river
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt garam
- 200 gram brokoli, lepaskan kuntumnya, cuci bersih, rebus sebentar.
- 1 sdm bawang putih goreng.
Langkah
Panaskan minyak, tumis bawang putih, jahe, serai, kencur hingga harum.
Masukkan daging ayam, aduk hingga daging ayam berubah warna (setengah matang). Tambahkan jamur merang, tuang air, aduk rata hingga layu.
Masukkan kecap manis, saus cabai, soy sauce, merica, garam, dan gula pasir. Aduk hingga mendidih dan ayam matang, masukkan brokoli, aduk sebentar. Angkat.
Tuangkan ayam tumis di piring saji. Taburi bawang goreng. Hidangan siap disajikan.
Demikianlah tadi Resep Tumis Ayam Jamur, Harapan kami berguna untuk pembaca sekalian.Untuk mencari resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. terdapat lebih dari satu juta resep makan dan minuman yang pastinya dapat memuaskan anda.
Untuk mencetak Resep Tumis Ayam Jamur diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Tumis Ayam Jamur Kiriman dari intan diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Tumis Ayam Jamur Kiriman dari intan dengan alamat Url: https://nahzila.blogspot.com/2018/08/resep-tumis-ayam-jamur-kiriman-dari.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.